Rabu, 04 Mei 2016

Uji Keseragaman Data Dengan Software SPSS


SPSS adalah program komputer yang dipakai untuk analisis statistika. SPSS adalah sebuah program aplikasi yang memiliki kemampuan analisis statistik cukup tinggi serta sistem manajemen data pada lingkungan grafis dengan menggunakan menu-menu deskriptif dan kotak-kotak dialog yang sederhana sehingga mudah untuk dipahami cara pengoperasiannya (Wikipedia). Secara spesifik pemanfaatan program ini adalah untuk riset pemasaran, penilaian kredit, peramalan bisnis, penilaian kepuasan konsumen, pengendalian, pengawasan dan perbaikan mutu suatu produk, dan penelitian sains.
Pada blog ini, kita akan fokus pada cara pengujian keseragaman data. Berikut caranya:

Klik Variable view, lalu tuliskan variabelnya (misal tinggi_badan_tegak). Dalam SPSS kita tidak boleh menggunakan spasi. Spasi diganti dengan underscore. Seperti dibawah ini:

Kemudian pindah ke Data View. Masukkan  data seperti ini:

Lalu pilih analyze à Quality Control à Control Charts seperti dibawah ini

Maka akan muncul kotak dialog:

Pilih Individuals, Moving Range. Lalu klik Define, maka akan muncul kotak dialog:

Pindahkan scale Tinggi_Duduk_Tegak ke kolom Proses Measurement. Lalu klik OK. Maka akan muncul output:

UCL adalah batas control, Average adalah rata-rata dan LCL adalah batas control bawah.
Cara analisa : jika ada data yang melebihi batas control atas atau control bawah maka data dianggap tidak seragam. Jika data berada dalam rentang batas control atas dan batas control bawah maka sampel dianggap seragam. Seperti contoh diatas: karena tidak ada data yang melewati UCL dan LCL maka sampel dianggap seragam.

Semoga bermanfaat sobat, Selamat mencoba !






2 komentar:

  1. Tolong dong uji kecukupan data dengan spss

    BalasHapus
  2. Apabila data tidak normal, apa yang harus dilakukan, mohon jawabannya

    BalasHapus